Optimalisasi pemanfaatan google form dalam penilaian hasil belajar peserta didik di SDN 4 Argasari

Authors

  • Rahmat Rizal
  • Meli Marselina Ramelan

DOI:

https://doi.org/10.70282/karismas.v1i1.2

Keywords:

Google form, hasil belajar, pelatihan, penilaian

Abstract

Perubahan kurikulum merdeka yang memberikan tantangan dalam menyelenggarakan pembelajaran terdiferensiasi tidak lepas dari pemanfaatan teknologi. Pengetahuan dan pengalaman guru dalam menggunakan teknologi sebagai alat evaluasi berkatagori rendah. Oleh karena itu perlu adanya pelatihan optimalisasi teknologi dalam mengevaluasi pembelajaran. Kegiatan pelatihan dilaksanakan dengan menggunakan metode presentasi, diskusi, demonstrasi, dan praktik langsung (learning by doing). Kegiatan ini melibatkan sembilan orang guru di SDN 4 Argasari, Kecamatan Jamanis, Kab. Tasikmalaya. Pada awal dan akhir kegiatan, guru diberikan angket untuk melihat capaian kompetensi dan kepuasan para guru. Hasil dari kegiatan ini menunjukkan adanya ketercapaian kompetensi guru dalam memanfaatkan google form sebagai alat evaluasi dengan persentase sebesar 93 %. Adapun kepuasan peserta terhadap kegiatan mencapai 96 %.

Downloads

Published

2024-04-19

Issue

Section

Articles